Sri Tanti Angkara: Satu-Satunya Perempuan Penantang Dominasi Pria di Pilkada Kotamobagu 2024
Sejumlah bakal calon yang menyatakan kesiapan mereka untuk bersaing dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Kotamobagu tahun 2024 didominasi oleh kaum pria.
Hanya ada satu nama perempuan yang muncul, yakni Sri Tanti Angkara (STA), yang secara serius menyatakan keinginannya untuk bersaing dalam Pilkada, menantang dominasi figur laki-laki.
Sri Tanti Angkara, yang merupakan istri dari Kepala B2PMI Benny Rhamdani, terlihat aktif dalam bersosialisasi dan mengadakan silahturahmi dengan berbagai tokoh. Kehadirannya disambut baik oleh masyarakat.
Sebagai satu-satunya figur perempuan yang telah mendeklarasikan dirinya untuk maju bertarung, STA saat ini telah mengantongi dua surat tugas dari dua partai besar, yaitu DPP Partai Hati Nurani Rakyat (HANURA) dan DPP PDI Perjuangan.
STA secara terbuka menyatakan kesediaannya untuk berkoalisi dengan kandidat lain dalam kontestasi Pilkada. “Saya sangat terbuka dan tidak membatasi ruang. Cuma kita kembalikan lagi ke partai. Semua ada proses dan mekanismenya,” ungkapnya.
Perempuan berusia 52 tahun ini telah siap menjalankan tugas dari kedua partai tersebut dengan bersosialisasi dan menjalin silahturahmi dengan semua elemen masyarakat. STA dikenal sebagai sosok yang dekat dengan masyarakat, yang dinilai menjadi modal kuat baginya untuk maju dalam Pilkada 2024.
Publik menilai bahwa STA bukan lagi pendatang baru di dunia politik BMR. Kehadirannya di tengah konstalasi politik Kota Kotamobagu semakin memanaskan persaingan. Kehadiran STA memberikan harapan baru di tengah minimnya keterwakilan perempuan dalam politik Kota Kotamobagu tahun 2024.