Meriahkan Peluncuran Tahapan Pilkada 2024, KPU Bolsel Gelar Fun Run di Molibagu

Menjelang peluncuran tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 untuk Gubernur, Wakil Gubernur, Bupati, dan Wakil Bupati, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolsel mengadakan kegiatan Fun Run pada Sabtu, 22 Juni 2024.

Acara Fun Run ini dimulai pada pukul 06:30 WITA dan berlangsung di alun-alun lapangan Molibagu, Kecamatan Bolaang Uki. Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Bolsel H. Iskandar Kamaru, S.Pt, M.Si, bersama dengan Komisioner KPU Bolsel, yaitu Fijay Bumulo, Marlia Lumali, Syaiful Tontoli, dan Liswan Lumali.

Fijay Bumulo, yang mewakili Ketua KPU Kabupaten Bolsel, menyatakan bahwa Fun Run pagi ini merupakan bagian dari rangkaian acara menjelang peluncuran tahapan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Bolsel. “Fun Run ini bertujuan untuk mensosialisasikan tahapan Pilkada serentak sesuai dengan PKPU No. 2 Tahun 2024, meskipun tahapan tersebut sudah dimulai sejak Januari 2024 lalu,” jelas Fijay.

Selain Fun Run, acara hari ini juga mencakup beberapa agenda lainnya seperti dialog kebangsaan yang menghadirkan berbagai stakeholder. Juga akan dilakukan peluncuran resmi Pilkada dengan memperkenalkan maskot dan jingle Pilkada serentak 2024 untuk Kabupaten Bolsel. “Puncak acara peluncuran malam ini juga akan diisi dengan hiburan untuk masyarakat,” tambahnya.

Fijay berharap bahwa melalui rangkaian kegiatan seremonial ini, partisipasi masyarakat dalam menyukseskan tahapan Pilkada serentak tahun 2024 di Kabupaten Bolsel dapat meningkat. “Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memberikan informasi tentang jalannya tahapan Pilkada serentak 2024 serta menarik partisipasi masyarakat dalam pesta demokrasi lima tahunan ini,” tutupnya.

Sementara itu, Bupati Bolsel H. Iskandar Kamaru, S.Pt, M.Si, menyampaikan apresiasi kepada jajaran KPU, PPK, dan PPS atas terselenggaranya kegiatan tersebut. “Harapannya, melalui kegiatan ini, tujuan untuk mensosialisasikan seluruh rangkaian tahapan Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Bolsel dapat tercapai dengan baik kepada masyarakat,” ujar Bupati.

Bupati juga berharap pelaksanaan Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Bolsel dapat berlangsung dengan aman, damai, dan sukses dengan partisipasi yang tinggi, seperti pada Pilkada tahun 2020 lalu. “Peran penyelenggara, termasuk KPU, PPK, PPS, serta Bawaslu, harus lebih dimaksimalkan lagi untuk kesuksesan Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Bolsel ini,” harapnya.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Asisten I dan III Setda Bolsel, Komisioner Bawaslu, Kepala Dinas Kominfo, Kepala Kesbangpol, anggota PPK dan PPS, serta masyarakat setempat.

Exit mobile version